Lirilir.id,- Bagi anda yang sibuk bekerja di kantor atau di pabrik dengan jadwal yang ketat mungkin ini bisa jadi solusi. Sholat khusu tidak perlu waktu berlama-lama, tapi cukup 5 menit saja. Demikian disampaikan oleh Ahli fikih NU, Gus Bahaudin Nur Salim atau yang akrab disapa Gus Baha.
"Secara bahasa, Khusu' berarti takut, jadi sholat yang dilakukan karena rasa takut meninggalkan perintah Allah adalah bentuk khusu" katanya seperti dikutip dari kanal youtube NU online dalam safari da'wahnya di hadapan para pekerja migran di Korea Selatan beberapa waktu lalu.
Hal ini disampaikan sebagai jawaban atas pertanyaan Margiyono seorang pekerja migran di Korea selatan yang mengaku sulit mencari waktu untuk melakukan sholat karena aturan pabrik tempatnya bekerja yang sangat ketat. Menurut Margiyono, para karyawan ditempatnya bekerja hanya bisa izin meninggalkan pekerjaan selama 5 menit untuk pergi ke kamar mandi.
"kami bisa sholat dengan mencuri-curi waktu saat izin ke kamar mandi, jadi terpaksa kami sholat di Toilet, itupun dibatasi waktu hanya 5 menit, karena terburu-buru sholat kami sering tidak khusu' apakah sholat ini diterima Gus ?" Katanya di depan rekannya sesama pekerja yang nampak mewakili keresahan sebagian pekerja yang lain.
Menanggapi pertanyaan ini gus baha mengatakan kemauan untuk menjalankan sholat ditengah ketatnya aturan dan diantara bisingnya suasana pabrik adalah bentuk kekhusu'an dalam dimensi yang lain.
"Termasuk kalian juga harus bisa menjaga sholat agar tidak lebih dari 5 menit, sebab kalau lebih dari 5 menit anda bisa di PHK" ujarnya diiringi tertawa jamaah.
Gus Baha, pakar fikih NU yang terkenal egaliter ini juga berpesan agar tetap menjaga sholat dalam kondisi bagaimanapun, termasuk menjaga sholat agar tidak menjadi masalah bagi pekerjaan para pekerja migran di korea selatan ini. #
Posting Komentar